Panen Karya P5 SMPN 2 Kabanjahe 2023 Dibuka Bupati Karo

    Panen Karya P5 SMPN 2 Kabanjahe 2023 Dibuka Bupati Karo

    KARO – Panen Karya P5 SMPN 2 Kabanjahe, . Jumat (24/11-2023) dibuka Bupati Karo Cory Sebayang. Dengan mengusung tema "Kearifan Lokal, Bhineka Tunggal Ika dan Kewirausahaan, kegiatan berlangsung lancar dan meriah.

    Disampaikannya, momen pameran yang dilaksanakan para siswa untuk memamerkan hasil karya, sangatlah positif, yang dapat menambah wawasan anak siswa yang masih duduk dibangku sekolah pertama.

    “Saya mengapresiasi dan bangga karena momen ini sangat tepat, untuk merefleksikan kembali apa yang sudah dikerjakan siswa dengan baik, dan perlu diperbaiki, ” ujar bupati.

    Dikatakannya lagi, Panen Karya P5 merupakan implementasi dari kurikulum Merdeka, yang baru beberaspa bulan diterapkan. Sehingga akan menjadi jalan baru Tanah Karo menjadi maju berintikan transformasi.

    “Hal ini tentunya akan tetap bersandar pada kearifan lokal, semangat kebhinekaan dan juga keberanian menciptakan sejarah baru yang menjadi ciri kewirausahaan, ” sebutnya.

    Upaya perbaikan yang terus dikerjakan bersama secara kolaboratif untuk gerakan jalan baru Tanah Karo maju, yakni perubahan mindset, perbaikan manajemen layanan, pengutan transformasi pembelajaran dan perbaikan sarana prasarana.

    "Panen Karya hari ini adalah kesempatan kita untuk melakukan refleksi perjalanan menuai kemajuan, saya ingin, anak-anak SMP Negeri 2 Kabanjahe menjadi pelajar yang memegang teguh falsafah Pancasila, pelajar yang merdeka sepanjang hayatnya dan pelajar yang mampu menyongsong masa depan dengan percaya diri, " ungkapnya.

    "Untuk itu Pemerintah Kab. Karo secara konsisten terus melakukan transformasi pendidikan melalui berbagai terobosan khususnya memperkuat sinergitas kebijakan merdeka belajar dan kearifan lokal yang kita sebut sebagai gerakan jalan baru karo maju, " ujarnya.

    Cory Sriwaty Sebayang berharap agar optimis dalam melakukan berbagai lompatan kemajuan tanpa keraguan dan yakin dengan kearifan lokal khususnya bergotong royong, agar merdeka belajar semakin cepat terlaksana dan mengajak seluruh guru-guru dan siswa/i untuk serentak bergerak wujudkan merdeka belajar.

     

    (Anita Theresia Manua)

    karo sumut
    Anita Manua

    Anita Manua

    Artikel Sebelumnya

    Bupati dan Wakil Bupati Karo, Ucapkan Selamat...

    Artikel Berikutnya

    Empat Negara Ikutserta Meriahkan Karo Agro...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ribuan Masyarakat Hadiri Marsombu Sihol, Calon Wakil Bupati Simalungun Benny Gusman Sinaga Teteskan Air Mata
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Dukungan Menangkan Paslon Abetnego Tarigan - Edy Suranta Bukit Kian Mengalir  - Siti Aminah Peranginangin : Paslon 'ABDI' Ibarat Barang Original, Mahal dan Layak Jual
    Deteksi Dini Cegah Penyalahgunaan Narkotika, Rutan Kabanjahe Test Urine Warga Binaan
    Isu Abetnego Tarigan 'Nucel' Cari Nama di Liang Melas Datas 'Terpatahkan'
    Pemda Karo Terkesan 'Tutup Mata', 500 Pedagang Korban Kebakaran Pusat Pasar Berastagi 'Curhat' ke Abetnego Tarigan  *Jora Sinukaban : Sejak Terbakar, 500 Pedagang Terpaksa Dirikan Lapak Sendiri dan Terpencar
    Peduli Korban Bencana Longsor, Paslon 'ABDI' Salurkan Bantuan Sembako ke Warga Desa Ketawaren
    Paslon 'ABDI' Abetnego Tarigan - Edy Suranta Bukit, Hadiri Kampanye Damai
    Kepesertaan JKN-KIS, Lebih Efektif Melalui  Program UHC ***Nora Duita Manurung : BPJS Kesehatan Kabanjahe Tetap Berkomitmen Memberikan Pelayanan Terbaik Terhadap Masyarakat dan Peserta JKN-KIS di Karo
    Jadi Pusat Perhatian, Kembar Identik Dilantik Jadi Anggota DPRD Karo Periode 2024 - 2029
    Abetnego Tarigan Disuguhi 'Manuk Sangkep', Tanda Doa dan Berkat Hantarkan Jadi Bupati Karo
    Dukungan Menangkan Paslon Abetnego Tarigan - Edy Suranta Bukit Kian Mengalir  - Siti Aminah Peranginangin : Paslon 'ABDI' Ibarat Barang Original, Mahal dan Layak Jual
    Jelang Pilkada, Supervisi OMP Toba Biro Ops Polda Sumut Kunker ke Polres Tanah Karo
    Lagi, Si Jago Merah Ngamuk, 2 Unit Rumah di Desa Ujung Sampun Ludes
    Kesehatan Personel Ops Hatra Toba 2024 Dicek Subsatgas Dokkes Polres Tanah Karo
    Bupati Karo Siap Dukung Event Aquabike Jetski World Championship 2023
    Jadi Pusat Perhatian, Kembar Identik Dilantik Jadi Anggota DPRD Karo Periode 2024 - 2029

    Ikuti Kami